Review Processor Xeon E5450 | Masih Bisa Diandalkan? - Max Ikhsan
Advertisement
Advertisement

Review Processor Xeon E5450 | Masih Bisa Diandalkan?

review xeon e5450 Pada artikel sebelumnya, saya sudah membuat tutorial tentang cara melakukan overclock processor Xeon X5460 dari 3.1 GHz ke 3.4 GHz. 

Nah, pada kesempatan kali ini saya akan mereview salah satu processor dari Intel yang memiliki performa bagus dan hampir sama dengan Xeon X5460, namun memiliki TDP lebih rendah dan banyak orang percaya bahwa performanya sama dengan Core 2 Quad Q9650.

 

Apa Itu Xeon E5450?

Processor Xeon E5450 adalah sebuah CPU yang dibuat oleh perusahaan Intel yang segmen vertikalnya (peruntukannya) secara spesifik dibuat untuk server.

Secara default socket dari processor ini adalah LGA 771. Namun processor ini bisa di modifikasi socketnya hingga bisa masuk ke motherboard yang memiliki socket LGA 775.

Berikut ini adalah kelebihan processor Xeon E5450:

  • Memiliki 4 core dan 4 thread 
  • Kecepatan default 3.0 GHz 
  • TDP hanya 80 watt 
  • Bisa di overclock


Bagusan Xeon E5450 atau Xeon X5460? 

Jika dibandingkan, maka manakah processor Xeon yang terbaik diantara keduanya? 

Berikut ini adalah comparasi antara kedua processor.

Base Clock 

  • Xeon X5460: 3.1 GHz 
  • Xeon E5450: 3.0 GHz

Jumlah Core 

  • Xeon X5460: 4 Core 
  • Xeon E5450: 4 Core

TDP 

  • Xeon X5460: 120 Watt 
  • Xeon E5450: 80 watt


Secara singkat keduanya memiliki kelebihan dan kekurang. Contohnya adalah Xeon X5460 yang menang di base Clock, tapi kalah di TDP. Begitu pun sebaliknya, dimana Xeon E5450 kalah pada base Clock, namun unggul pada TDP. 


Apa Xeon E5450 Masih Bisa Diandalkan? 

Dari beberapa hasil research, sampai saat ini masih banyak orang yang menggunakan setup PC dengan socket 775 dan masih menggunakan processor Xeon.

Saya sendiri saat ini masih menggunakan processor Xeon X5460 yang ditandemkan dengan motherboard ASRock G41M-VS3.

Apabila ada pertanyaan "apakah Xeon E5450 masih worth it untuk digunakan?", maka jawabannya adalah "ya", tapi itu tergantung kebutuhan.

Contoh, saya adalah seorang blogger yang suka ngedit video serta main games jadul. Nah, processor Xeon E5450 sudah sanggup untuk menghandle semua itu.

Namun apabila Anda adalah seorang gamer yang suka memainkan game-game berat dengan FPS yang tinggi, maka processor Xeon E5450 ini sudah tidak woth it lagi.


Harga Xeon E5450 

Harga dari processor Xeon E5450 saat ini sangat murah. Anda bisa mendapatkan processor ini dengan harga 200 ribuan saja. Selain itu, anda juga bisa mendapatkan processor Xeon E5450 ini dengan harga lebih murah apabila Anda membelinya dalam keadaan belum di modifikasi. 

 

Cara Overclock Xeon E5450 

Coming soon.


Nah, itulah sedikit review tentang processor Xeon E5450. Semoga bermanfaat.

Ikut diskusi
Tutup diskusi
Berkomentarlah dengan bijak dan sopan!
# Silahkan tulis pesan di kolom komentar.
# Pesan akan dibalas saat saya online.
# Komentar spam tidak dipublikasikan.

Posting Komentar