Mau Punya Pekerjaan Sampingan Sesuai Hobi Kita? - Max Ikhsan
Advertisement
Advertisement

Mau Punya Pekerjaan Sampingan Sesuai Hobi Kita?

Zaman sekarang setiap orang harus punya pekerjaan sampingan sebagai penambah sumber pendapatan. Nah dalam artikel saya akan berbagi cerita tentang pekerjaan sampingan saya berdasarkan hobi.

Apa sih kerjaan saya?

Saya punya pekerjaan tetap di salah satu lemabaga pendidikan. Nah selain pekerjaan tersebut saya juga punya pekerjaan sampingan. 

1. Blogger

Menjadi blogger adalah pekerjaan sampingan saya yang pertama. Awalnya ngeblog itu hanya sekedar untuk menyalurkan hobi menulis saja. Namun belakangan alhamdulilah sudah bisa menghasilkan uang meski tidak besar.

Tapi kan namanya juga sampingan, jadi berapapun penghasilannya ya tetap di syukuri.

2. Youtuber

Saya juga aktif di Youtube dan memiliki dua channel. Meski dari kedua channel tersebut belum memberikan saya pendapatan namun tentu saya juga meyakini bahwa setiap pekerjaan akan membuahkan hasil.

Do'akan ya guys, mudah-mudahan tahun ini ini udah bisa gajian dari Youtube.

3. Tiktoker

Jujur untuk tiktoker sebenarnya saya baru memulai ya guys. Jadi belum bisa menyebutkan ini sebagai pekerjaan sampingan yang menghasilkan. Tapi seperti saya bilang sebelumnya, tidak ada pekerjaan yang tidak membuahkan hasil.

Di tiktok saya senang mengupload video cover lagu, suatu hari saya diajak teman untuk ikut live dan bergabung di sebuah room. Saat itu saya disuruh untuk membawakan beberapa lagu, dan tidak disangka ada yang nyawer 10 ribu haha. 

Mungkin karena ada saweran itu saya mau mencoba mengembangkan konten juga di tiktok.

Ingat

Tidak setiap orang memiliki hobi yang sama, namun intinya selagi ada wadah penyalur hobi kita dan juga bisa memberikan cuan, maka cobalah kembangkan hobi kita disana.

Ikut diskusi
Tutup diskusi
Berkomentarlah dengan bijak dan sopan!
# Silahkan tulis pesan di kolom komentar.
# Pesan akan dibalas saat saya online.
# Komentar spam tidak dipublikasikan.

Posting Komentar